Breaking News
Loading...
Wednesday, 28 November 2012

Info Post




JAKARTA – Produsen mobil sport asal Inggris, McLaren, resmi membuka distributor resmi di Indonesia. Adalah PT Mega Performa Indonesia yang terpilih sebagai wakil McLaren, dengan nama McLaren Jakarta. McLaren jakarta akan memberikan layanan lengkap dengan bertindak sebagai importir dan penjual dari mobil sport exclusive asal Inggris ini di showroom dan service workshop di Ibukota.
“PT Mega Performa Indonesia memiliki pengalaman dalam melayani pasar mobil mewah di Indonesia dan juga reputasi dalam memberikan layanan purna jual yang luar biasa, yang merupakan pertimbangan utama kami dalam memilih rekanan,” kata Ian Gorsuch, Regional Director, Asia Pacific, McLaren Automotive Asia. Ruang pamer buat McLaren Jakarta saat ini masih dalam proses pembangunan. Workshop tersebut akan dilengkapi service centre resmi dengan teknisi terlatih, yang dilatih khusus di pusat McLaren di Woking, Inggris.



Showroom akan berada di Pacific Place dan workshop di Jalan Arteri Pondok Indah tersebut diharapkan selesai pada awal 2013. “Kami sangat senang memiliki kesempatan untuk membawa McLaren Automotive 12C ke Indonesia. Kami yakin pada kemampuan kami dan berkomitmen tinggi untuk memberikan pengalaman yang luar biasa kepada para pemilik McLaren 12C,” ujar Ian Rianto Susanto (Yanto), Principal PT Mega Performa Indonesia mengatakan, Mega Performa sudah resmi menjadi bagian dari jaringan retail dunia McLaren. McLaren Jakarta akan mulai mengirimkan varian McLaren MP4-12C ke konsumen pada kuartal pertama 2013
sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/50b483b10c75b4e352000000

0 comments:

Post a Comment